Atasi Covid-19,

Pemprov Riau Bersama Pemkot Pekanbaru Gelar Rapat Evaluasi

Selasa, 13 Oktober 2020 | 11:52:23 WIB
Pemprov Riau Bersama Pemkot Pekanbaru Gelar Rapat Evaluasii Foto:

GENTAONLINE.COM - Pemprov Riau dan Pemko Pekanbaru menggelar rapat evaluasi terkait pelaksanaan pembatasan sosial berskala mikro (PSBM) di 4 kecamatan. Apalagi, saat ini penyebaran virus Covid-19 di ibu kota Provinsi Riau itu semakin meningkat yakni 5.144 kasus. Bahkan menjadi perhatian Presiden RI Joko Widodo.

Kepala Dinas Kesehatan (Kadiskes) Provinsi Hj Mimi Yuliani Nazir menyebutkan, rapat itu nantinya akan digelar hari ini, Selasa (13/10), dihadiri langsung oleh Gubernur Riau H Syamsuar dan Walikota Pekanbaru H Firdaus. Rapat digelar di Perkantoran Pemko Pekanbaru di Tenayan Raya.

"Penyebaran virus Covid-19 di Pekanbaru ini kan menjadi perhatian Presiden. Nah, nanti kita ingin melihat bagaimana strategi Pemko Pekanbaru dalam mengatasinya," Kata Mimi, Selasa (13/10). 

Pemprov Riau sendiri lanjut Mimi, siap mendukung apapun langkah yang ditempuh Pemko Pekanbaru dalam meminimalisir penyebaran virus Covid-19 itu. Dia berharap, Pemko Pekanbaru memiliki strategi jitu dalam mengantisipasi meluasnya penyebaran virus yang mematikan tersebut.

"Inilah nanti akan kita dengar apa saja langkah-langah yang akan dibuat Pemko. Kalau kita intinya siap memberikan support,"papar Mimi lagi.(mcr)

Tulis Komentar