Klarifikasi GentaOnline - Terkait Yuli Akmal dan Repol

Sabtu, 16 Mei 2020 | 17:31:02 WIB
Klarifikasi GentaOnline - Terkait Yuli Akmal dan Repoli Foto:

Pekanbaru  - Pembaca GentaOnline yang budiman, menyikapi dinamika publik atas pemberitaan yang kami tayangkan satu pekan terakhir terkait Covid dan Kunjungan Bupati memberikan bantuan ke salah satu warga di Kampar. 

Terutama berita dengan judul "Sepatu Catur dan Aroma Korupsi Dana Covid 19 Kampar", mendapat respon publik yang positif, dan kami mengucapkan terimakasih kepada para warganet yang selalu setia membaca setiap artikel hasil karya jurnalistik yang kami publish.

Demikian disampaikan jurubicara Gentaonline, Kennedy Santosa, Sabtu (16/05/2020).

Kennedy memaklumi adanya pro-kontra yang terjadi pasca tayangnya berita Sepatu Catur pada Rabu, 13 Mei 2020 | 06:25:54 WIB lalu.

Kami merespon beberapa hal terkait isu publik dampak dari pemberitaan yang kami tayangkan.

Terutama terjadinya silang pendapat antara Anggota DPRD Kampar Yuli Akmal selaku narasumber dengan Repol. 

Menanggapi artikel dengan judul "Terkait Statemen 'Sepatu Sakti' Golkar Kampar akan Laporkan Yuli Akmal ke Polres " tayang di media online suaraaktual, milik rekan kami seprofesi saudara Rahmad HT,  Sabtu, 16/05/2020 | 14:27.

Setidaknya ada beberapa hal yang perlu kami luruskan,  antara lain : 

Pertama, dalam statemen di salah satu media online Saudara Yuli Akmal menyerang pribadi Sekjen DPD Golkar Kampar Repol Sag.

Jawaban Gentaonline : Perlu  kami luruskan bahwa saudara Repol  saat itu turun mengunjungi rumah rakyat bukan mengatasnamakan Partai Golkar, namun selaku Wakil Ketua DPRD Kampar dan Yuli Akmal  tidak dalam kapasitas menyerang Repol, selanjutnya bagi kami tidak ada sepatu yang sakti, karna terlalu berhalusinasi.

Kedua, Ketua Bidang Hukum dan HAM Partai Golkar Kampar MS Sitepu SH MH Melalui telpon seluler nya sabtu 16/05/2020 mengatakan Bahwa persoalan Repol ini akan di bawa ke ranah hukum.

Jawaban Gentaonline : bahwa saudara MS Sitepu SH MH kami anggap keliru, jika bicara dalam kapasitas selaku pembela partai maka berita kami sama sekali tidak pernah menyinggung partai manapun. 

Dan perlu kami jelaskan kepada saudara bahwa karya jurnalistik /dalam pemberitaan narasi yang bertanda kutip itu adalah statement narasumber.

Sudara Yuli Akmal tidak ada menyebut dan mengomentari Repol , murni berbicara mengkritik sepatu catur.

"Bantuan BLT Dana Desa diantau dek Catur ko, ndak lo buka sepatu do, awak niniok mamak/panjji adat naghoi, " kata Yuli.

Persoalan narasi pengantar dari kami bahwa Catur dan Repol sama sama tidak membuka sepatu, itu berdasarkan foto yang dirilis Kominfo, karena verifikasi dari foto yang kami dapatkan samar.

Dan foto ini sudah kami konfirmasi kepada saudara Repol,  dan beliau menyatakan bahwa yang ia pakai adalah kaos kaki bukan sepatu, dan sudah kami lakukan koreksi.

" Itu kaos kaki bukan sepatu, silahkan perhatikan baik-baik foto yang beredar" kata Repol.

Justru yang menyatakan bahwa Repol tidak melepas sepatu adalah Kadis Kominfo Kampar, silahkan baca rilis kominfo pada sejumlah media online.

Ketiga,  bahwa saudara Yuli Akmal juga sudah melakukan klarifiasi ke redaksi gentaonline bahwa dirinya tidak pernah bicara dan menyinggung Repol. Kami menilai upaya klarifikasi dari Yuli Akmal adalah bentuk menghargai rekan satu profesi di DPRD Kampar.

Demikian kami Redaksi gentaonline menjalankan profesi jurnalistik, sesungguhnya kebenaran datangnya dari pencipta dan salah dan khilaf adalah kelemahan dari kami sebagai manusia biasa.

Pekanbaru Sabtu, 16 Mei 2020 | 17:31:02 WIB, Jubir Gentaonline,  Kennedy Sentosa. 

Tulis Komentar