TMMD KE-110 KODIM 0313/KPR

Babinsa Koramil 06/SH Dampingi Petani Untuk Menanam Jagung

Rabu, 17 Maret 2021 | 11:27:26 WIB
Babinsa Koramil 06/SH Dampingi Petani Untuk Menanam Jagungi Foto: Pelda Budiman Babinsa Koramil 06/SH Sedang Mendampingi Petani Jagung. Rabu (17/3/2021)

GENTA, SIAK HULU - Pelda Budiman Babinsa Koramil 06/SH, guna mendukung pelaksanaan TMMD KE-110 KODIM 0313/KPR, melakukan Komunikasi sosial ke petani jagung yg berada di perumahan mutiara Dusun 5  Desa Pandau jaya, Kec. Siak hulu, Kab Kampar, Rabu (17/03/21).

Dalam kesempatan tersebut Babinsa berkomunikasi langsung dengan Bapak Bambang selaku petani jagung mengatakan, bahwa untuk penanaman bisa dengan cara di tugal melobangi tanah menggunakan kayu.

Sebagai Babinsa melihat langsung proses penanaman mulai dari pengolahan lahan dan melobangi tanah, baru memasukan bibit kedalam lobang selanjutnya perawatan sampai masa panen yg lebih kurang tiga bulan. 

"Ketahanan pangan adalah suatu program yang digalakkan oleh pemerintah, dengan adanya kegiatan tersebut tanaman jagung yang ditanam akan tumbuh dengan maksimal dan hasil yang akan dicapai petani pun akan melimpahuntuk meningkatkan perekonomian,"jelas Pelda Budiman.

Bapak Bambang mengatakan, terimakasih kepada Babinsa yang selalu hadir ditengah petani dan ikut dalam mendampingi petani ,” tutupnya.(***/Alf).

Tulis Komentar