Pemprov Riau akan Evakuasi 6 Mahasiswa Riau di Wuhan China

GENTAONLINE.COM - Pemerintah Provinsi (Pemprov) Riau kemungkinan akan mengevakuasi enam mahasiswa asal Riau yang terisoloasi di Wuhan, Provinsi Hubei, China akibat wabah Corona.
Karena itu Pemprov Riau akan melakukan koordinasi dengan Konsulat Jenderal (Konjen) dan Kedutaan Besar Indonesia yang ada di China terkait kemungkinan evakuasi sejumlah mahasiswa di Wuhan.
"Sampai hari ini kita terus lakukan komunikasi, terus kita pantau kondisi mereka (mahasiswa)," Sekretaris Daerah Provinsi (Sekdaprov) Riau, Yan Prana Jaya Indra Rasyid, Senin (27/1/2020).
Dia mengatakan, telah meminta Kepala Dinas Kesehatan Riau terus berkomunikasi untuk mengetahui kondisi mahasiswa di Wuhan.
"Alhamdulillah saat ini mahasiswa kita di sana dalam keadaan baik. Tapi nanti kalau diharuskan untuk melakukan evakuasi kita akan bekerja sama dengan pihak Konjen dan duta besar kita di sana," katanya.
"Kita sudah komunikasi, persiapan tempat di rumah sakit juga sudah dilakukan. Alat thermal scaner juga sudah disiapkan di Bandara Sultan Syarif Kasim II Pekanbaru," tukasnya.(ckc)