Kasus Ruko Ilegal Tanpa IMB

Nyaris Adu Jotos, Arul Minta LAK Mendamaikan Oknum Anggota DPRD Kampar dan Kadis Perizinan

Selasa, 02 Agustus 2022 | 13:44:21 WIB
Nyaris Adu Jotos, Arul Minta LAK Mendamaikan Oknum Anggota DPRD Kampar dan Kadis Perizinani Foto: Tokoh Muda Visioner Kampar, Arul Kampai

Pekanbaru --Sejumlah pihak menyayangkan insiden cekcok dan nyaris adu jotos oknum anggota DPRD Kampar buntut dari giat penertiban bangunan ruko tanpa izin di Kabupaten Kampar.

"Biar jangan melebar kemana-mana sebaiknya LAK Kampar bisa mendamaikan dua anak kemenakan yang bertikai" kata Arul Kampai Selasa siang 

Menurut arul semua bisa diselesaikan dengan kepala dingin, sebagai anggota dewan juga harus taat aturan mengurus izin.

"Jangan main ancam ancam apalagi nyaris adu jotos"katanya.

Ketua LAK Kampar saat dikonfirmasi belum memberikan keterangan, hingga bisa disimpulkan apa langkah yang akan diambil antara oknum anggota dewan dan kadis perizinan Kampar.

Sebagaimana diketahui rapat dengar pendapat komisi III DPRD Kampar dengan Kadis PTSP Kampar berbuntut panjang pasalnya oknum anggota DPRD Kampar memasukkan unsur kepentingan pribadi terhadap isi rapat.

"Hambali meradang setelah dimaki-maki oleh oknum anggota DPRD Kampar"kata sumber yang tak mau disebutkan namanya.

Sumber Gentanlinecom mengatakan bahwa pihak Pemda Kampar tetap akan meyegel ruko milik oknum DPRD Kampar demi menegakkan Perda.

"Tidak ada pengecualian, perda harus ditegakkan"kata Sumber. (rls)

Tulis Komentar