Golkar Kampar Mulai Terbelah, Manuver Politik Repol Pecat Buyung dari Jabatan Sekretaris

Rabu, 13 Januari 2021 | 15:19:28 WIB
Golkar Kampar Mulai Terbelah, Manuver Politik Repol Pecat Buyung dari Jabatan Sekretarisi Foto: Sekretaris Golkar Kampar, Yuli Hendra alias Buyung

Kampar- Suhu politik di Golkar Kampar makin memanas, isu perpecahan di internal menjadi pembicaraan hangat hingga ke kader akar rumput. 

Repol dikabarkan mengamputasi jabatan sejumlah kader dari kepengurusan DPD Golkar Kampar. 

Salah seorang diantaranya nama Yuli Hendara alias Buyung Datuok dikabarkan dicopot dari jabatan sekretaris DPD Golkar Kampar. 

"Bunyuong dicopot dikarenakan dianggap tidak loyal ke Repol selaku ketua DPD Golkar " tutur sumber genta,  rabu (13/01/2021). 

Manuver politik Repol ini cukup memberikan tamparan keras ke kubu loyalis mantan ketua DPD Golkar Onga Fikri, mengingat Yuli Hendara merupakan titipan sang mantan Ketua. 

"Repol justru banyak merangkul kubu yang bersebrangan dengannya, seperti iib nursaleh, agus candra, safii samosir dan harsono yang awalnya kubu yang menentang repol maju sebagai calon ketua" tuturnya. 

Sumber genta menyebutkan bahwa belum saja dilantik Repol bisa saja kembali dicopot dari jabatannya selaku ketua Golkar Kampar. 

"Repol sudah dilaporkan ke DPP terkait pelalanggran AD/ART Partai Golkar, bisa saja gagal dilantik sebagai Ketua DPD Golkar Kampar" tutupnya. 

Saat ini Repol juga tengah diserang oleh barisan kelompok Catur Sugeng yang juga menjadi rival politiknya dalam perebutan kursi Ketua Golkar Kampar. 

Hingga saat ini Golkar Kampar belum memberikan keterangan resmi terkait informasi pemecatan Yuli Hendra dari jabatan sekretaris golkar Kampar. 

(Ham/edylelek) 

Tulis Komentar