Kepala Desa Lubuk Terap diduga Melakukan Kampanye Menghadirkan Zukri Misran

Jumat, 11 September 2020 | 13:57:40 WIB
Kepala Desa Lubuk Terap diduga Melakukan Kampanye Menghadirkan Zukri Misrani Foto:

GENTAONLINE.COM - Berkedok melakukan sosialisasi aturan perundangan pemerintah desa Lubuk Terap menghadirkan calon Bupati Pelalawan yaitu Zukri. Tak tanggung - tanggung pada tas yang di dapat oleh peserta latihan bertuliskan "zukri Bupatiku". Kegiatan tersebut dilaksanakan di gedung serbaguna desa Lubuk Terap, Kamis (10/9).

Hal ini mendapat kritikan dari masyarakat Lubuk Terap yakni Yoner Mabell mengkritisi kegiatan tersebut.

"Sudah jelas didalam aturan perundangan kepala desa harus netral, diatur dalam undang nomor 6 tahun 2014 huruf (j) mengatakan kepala desa dilarang turut serta kampanye salah satu pasangan calon dalam pilkada maupun pemilu, dan  ini sudah jelas melakukan tindakan yang menurut saya tidak seharusnya di lakukan, masak iya, Zukri turut hadir jelas dia calon Bupati Pelalawan, sementara saat pulang para peserta di beri tas yg bertuliskan 'Zukri Bupatiku' ini sudah jelas melanggar" Ungkap Yoner Mabell.

Yoner berharap badan pengawas pemilu kabupaten Pelalawan melakukan tindakan tegas terhadap kepala desa Lubuk Terap yang telah melakukan pelanggaran Pemilu ini.

"Saya berharap ini harus ditindak tegas jangan seenaknya saja berbuat seperti ini, kalau tidak ditindak maka ini akan terus menerus berlangsung" Harap Yoner.

(edi lelek) 

Tulis Komentar