Resmi Dilantik, Fajri Hasbi Ketua Mabiran Kwarran 03 Pramuka Siak Hulu yang Baru

Jumat, 11 Januari 2019 | 19:33:09 WIB
Resmi Dilantik, Fajri Hasbi Ketua Mabiran Kwarran 03 Pramuka Siak Hulu yang Barui Foto:

GENTAONLINE.COM-Pengurus Majelis Pembimbing Ranting (Mabiran) dan Lembaga Pemeriksa Keuangan (LPK) Kwartir Ranting (Kwarran) 03 Gerakan Pramuka kecamatan Siak Hulu resmi dilantik, Kamis (10/1) di Halaman Kantor Camat, desa Pangkalan Baru. Pengurus Mabiran yang beranggotakan 11 orang ini diketuai oleh Camat Siak Hulu Fajri Hasbi, S.STP., M.Si.

Pelantikan dilakukan langsung oleh Ketua Kwartir Cabang (Kwarcab) kabupaten Kampar Yuyun Hidayat, ST., M.Sc. 

"Sekarang ini zaman-nya Milenial. Diantara program-program kami diantaranya ingin merubah hal-hal yang bersifat old kepada yang modern. Artinya ada perubahan mengikuti perkembangan zaman. Semoga ini juga nantinya bisa diterapkan oleh kakak-kakak di Siak Hulu" ujar Yuyun dalam sambutan-nya.

"Selamat atas dilantiknya pengurus Mabiran kecamatan Siak Hulu yang baru. Kedepannya, jadilah pembimbing yang baik, panutan yang diguguh dan ditiru serta dapat bersinergi untuk kemajuan dunia Pramuka di Kampar khususnya" imbuhnya menutup.

Ketua Mabiran kecamatan Siak Hulu Fajri Hasbi, S.STP., M.Si mengatakan Pramuka tidak jauh-jauh dari pendidikan berkarakter. "Ini tugas besar, dan kedepan kita akan sama-sama belajar bagaimana menciptakan generasi Milenial yang berkarakter melalui Pramuka ini.

Ia menambahkan, PR terbesar kedepan-nya adalah bagaimana Pramuka ini akan menjadi hal yang paling diminati oleh generasi sekarang. "Dulu muncul istilah Pramuka-pramuki, Pramuka banyak daki. Ya, sekarang bagaimana kita menghilangkan anekdot tersebut melalui inovasi-inovasi yang kreatif dan baru agar Pramuka menjadi kegiatan yang paling disukai" tutur Fajri.

Hal senada diungkapkan anggota Mabiran kecamatan Siak Hulu, Amri Jono, S.Pd. Dahulu Pramuka memang identik dengan hal-hal yang kotor namun menyenangkan. Namun, anggapan tersebut tidak selamanya benar. "Justru stigma negatif seperti itu harusnya tidak ada. Bagi saya, Pramuka itu kegiatan yang mengajarkan banyak nilai. Melalui Pramuka seseorang dapat belajar mandiri, bertanggung jawab serta menggali potensi diri" ungkapnya.

Diwaktu yang sama, Ketua Mabiran yang baru Fajri Hasbi, S.STP., M.Si melantik pengurus Kwartir Ranting (Kwarran) kecamatan Siak Hulu yang dikomandoi oleh Bustamar, S.Pd. (Genta)

Tulis Komentar